Rahasia Menuju Surga - Welly Alfons


Alkitab mencatat bahwa Tuhan Yesus berkata kepada Petrus: "Aku akan memberikan kepada-Mu kunci-kunci Kerajaan Surga: apa pun yang engkau ikat di bumi akan terikat di surga: dan apa pun yang engkau lepaskan di bumi akan terlepas di sorga(Matius 16:19).
Jadi apa yang akan kita lakukan di surga kelak? Satu hal yang pasti adalah, kita akan belajar. "Sebab, siapakah yang mengetahui pikiran Tuhan? Atau siapakah yang pernah menjadi penasihat-Nya?" (Rm 11:34), "sebab di dalam Dialah tersembunyi segala harta hikmat dan pengetahuan" (Kol 2:3).

Allah adalah "Yang Mahatinggi dan Yang Mahamulia, yang bersemayam untuk selamanya" (Yes 57:15). Allah lebih besar daripada kekekalan, dan diperlukan waktu selama-lamanya untuk "bersama-sama dengan segala orang kudus dapat memahami, betapa lebarnya dan panjangnya dan tingginya dan dalamnya kasih Kristus" (Ef 3:18-19). Dengan kata lain, kita tidak akan pernah berhenti belajar.

Firman Allah mengatakan bahwa kita tidak akan berada di surge sendirian saja. "Aku akan mengenal dengan sempurna, seperti aku sendiri dikenal" (1 Kor 13:12). Hal ini sepertinya mengindikasikan kalau kita tidak akan hanya sekedar mengenal teman-teman dan keluarga kita. Kita akan mengenal mereka "dengan sempurna". Dengan kata lain, tidak ada rahasia di surga.

Tidak ada yang perlu merasa malu. Tidak ada yang disembunyikan. Kita akan memiliki waktu selama-lamanya untuk berinteraksi dengan "suatu kumpulan besar orang banyak yang tidak dapat terhitung banyaknya, dari segala bangsa dan suku dan kaum dan bahasa" (Why 7:9). Tidak heran surga akan menjadi tempat belajar yang tak terbatas. Hanya untuk mengenal semua orang saja akan memerlukan waktu yang lama sekali!

Apapun yang kita pahami mengenai apa-apa saja yang akan kita lakukan di taman Allah yang kekal, surga Allah, akan jauh lebih luar biasa ketika "Raja itu akan berkata kepada mereka yang di sebelah kanan-Nya: Mari, hai kamu yang diberkati oleh Bapa-Ku, terimalah Kerajaan yang telah disediakan bagimu sejak dunia dijadikan."(Mat 25:34). Apa pun yang akan kita lakukan, bisa dipastikan bahwa hal tersebut akan begitu menakjubkan. Itu akan di luar imajinasi kita!

PDPKK malam ini dihadiri oleh 85peserta

Demikian sekilas info dan sampai ketemu di hari Senin berikutnya. Tuhan memberkati kita semua.